Deskripsi
Mimbar masjid merupakan pusat perhatian dalam ruang ibadah, dan memilih desain yang tepat dapat meningkatkan suasana sakral dan keagungan tempat tersebut.
Salah satu opsi yang menarik adalah mimbar masjid kayu jati dengan motif ukiran maroko, terbuat dari kayu jati dengan sentuhan kombinasi emas yang tampil mewah dan elegan.
Spesifikasi mimbar masjid motif maroco
- Bahan : kayu jati
- Finishing : melamine natural doff dan emas mewah
- Jenis finishing : Melamic nc
- Ukuran mimbar : P 180 cm x L 90 cm x T 120 cm
- Jenis mimbar : mimbar terbuka
- Proses pengerjaan : 2 minggu
- Bisa custom warna sesuai dengan kebutuhan
- Bisa custom model mimbar
- Harga belum termasuk ongkos kirim
Kelebihan mimbar masjid motif ukiran maroko
Karena merupakan sebuah furniture yang akan di gunakan sebagai sarana dalam ibadah dan penyampaian dakwah tentunya dalam pemiliahnya pun tidak boleh asal, ada berbagai hal yang perlu di pertimbangkan dan harus di ketahui terlebih dahulu, sepeti apa saja kelebihannya, seperti dalam pembahasan berikut ini.
1. Menggunakan kayu jati yang berkualitas tinggi
Kayu jati yang di gunakan merupakan jenis kayu jati TPK yang merupakan kayu jati yang legal, sehingga dari kualitasnya pun memang bukan kaleng-kaleng, karena secara langsung di pantau oleh kementrian terkait.
Penggunaan kayu jati yang berkualitas tentunya akan sangat berperan penting dalam hal ke kokohan dan jugga ke awetan barang mebel.
2. Pengerjaan halus dan rapi
Selain bahan yang di gunakan SDM para pengrajin juga merupakan bagian penting dalam menciptakan sebuah produk yang berkualitas, karena akan sangat percuma penggunaan bahan dengan kualitas terbaik, akan tetapi kualitas pengerjaan jauh di bawah standart, hal demikian justru malah terkesan buang-buang kayu.
3. Motif ukiran maroco yang mewah dan megah
Motif ukiran Maroko dikenal dengan kekayaan detail dan keindahan simetrisnya. Ukiran ini menghadirkan perpaduan antara tradisi seni dan arsitektur gaya maroko yang khas.
Mimbar masjid jati dengan motif ukiran maroko bukan hanya elemen dekoratif, tetapi juga mempunyai makna simbolis dalam ruang ibadah. Ukiran yang rumit dan megah dapat memperkuat pengalaman spiritual dalam beribadah.
Kombinasi warna emas pada motif ukiran maroko menambahkan sentuhan kemewahan. Warna emas mencerminkan keagungan dan memancarkan cahaya dalam ruangan.
Desain ini juga mampu menghadirkan elemen budaya maroko yang unik. Ini bisa menjadi sarana untuk menghormati dan menghargai kekayaan budaya tersebut dalam tempat ibadah.
4. Menambahkan dimensi ruang yang artistik
Mimbar dengan motif ukiran maroko adalah bentuk seni yang nyata. Kreativitas dan kepiawaian tukang ukir menghasilkan karya seni yang tak hanya berfungsi tetapi juga menghiasi. Motif maroko menghadirkan nuansa timur tengah yang hangat dan khas. Ini dapat menciptakan rasa persatuan dan keterhubungan di dalam jemaah.
Motif ukiran maroko yang khas pada mimbar memberikan perpaduan menarik antara nilai-nilai tradisi dengan estetika modern, menciptakan kesinambungan yang indah.
5. Kokoh dan awet
Sebagai sebuah sarana yang di gunakan dalam proses beribadah, yang di harapkan dari sebuah mimbar tentunya bukan hanya model yang indah saja akan tetapi mimbar yang dipilih juga harus kokoh dan juga awet, agar tidak ada pengeluaran lagi yang di perlukan untuk penggantian ataupun perbaikan mimbar yang digunakan.
Lihat juga : Cara memperbaiki retakan pada barang mebel dari bahan kayu
Mimbar masjid dengan motif ukiran maroko dari kayu jati dan sentuhan kombinasi emas mewah adalah karya seni yang memancarkan keindahan, kekayaan budaya, dan juga kualitas yang tak terbantah yang mempu memberikan kekokohan dan juga ke awetan dalam penggunaan.
Ulasan
Belum ada ulasan.